Ukuran alas kaki merupakan hal yang paling utama dalam kenyamanan pada saat digunakan. Ukuran alas kaki memiliki 3 standar ukuran yang umum digunakan yaitu Eropa, Inggris dan Jepang.
Dibenua Eropa ukuran alas kaki mengacu kepada Negara Inggris, sedangkan untuk asia mengacu kepada Jepang dan terakhir adalah benua amerika. Berikut konversi yang digunakan Citra Sejati sebagai standarisasi ukuran alas kaki yang diproduksi:
Eropa (EU) | Inggris (UK) | Jepang (JPN) | Panjang Laki-laki (cm) | Panjang Wanita (cm) |
---|---|---|---|---|
35 | 1 | 220 | 22.8 | 22 |
36 | 2 | 225 | 23.1 | 22.4 |
37 | 3 | 230 | 23.5 | 22.8 |
38 | 4 | 235 | 23.8 | 23.1 |
39 | 5 | 240 | 24.1 | 23.5 |
40 | 6 | 245 | 24.4 | 23.8 |
41 | 7 | 250 | 24.8 | 24.1 |
42 | 8 | 255 | 25.7 | 24.4 |
43 | 9 | 260 | 26.7 | 24.8 |
44 | 10 | 265 | 27.9 | 25.7 |
45 | 11 | 270 | 28.6 | 26.7 |
46 | 12 | 275 | 29.4 | 27.9 |
47 | 13 | 280 | 30.2 | 28.6 |
48 | 14 | 285 | 31 | 29.4 |
49 | 15 | 290 | 31.8 | 30.2 |
Setiap orang memilki bentuk kaki yang tidak sama, untuk kaki asia memiliki bentuk kaki yang kecil pada bagian tumit dan melebar pada bagian jari kaki, berikut kiat memilih ukuran sepatu:
- Mengenal panjang kaki dengan mengukur pada alat ukur yang tersedia di toko – toko sepatu atau pada kemasanan produk yang diproduksi oleh Citra Sejati.
- Pemilihan bentuk alas kaki yang diinginkan, ukuran tersebut akan berubah – ubah mengikuti bentuk alas kaki yang dipilih.
- Untuk bentuk sepatu yang agak kotak atau lengkungan besar sebaiknya memilih ukuran yang sama dengan panjang kaki, sedangkan untuk sepatu yang memiliki lengkungan agak kecil ukuran alas kaki di tambahkan 1 size dan untuk bentuk sepatu runcing ditambahkan 2 size.
- Penambahan size pada bentuk alas kaki yang yang mengecil atau runcing di maksudkan untuk jari kaki tetap bebas bergerak pada saat produk digunakan, apabila buku kaki menekuk pada saat produk digunakan dapat menimbulkan rasa sakit dan tidak nyaman terutama untuk waktu pemakaian yang cenderung lama.
- Pada beberapa orang panjang kaki kiri dan kanan memiliki sedikit perbedaan, ini hal wajar terjadi yang disebabkan oleh pola berjalan setiap orang berbeda – beda. Pastikan anda selalu memilih produk mengunakan panduan panjang kaki yang lebih panjang sebelum memilih produk.
- Untuk mengatasi perbedaan panjang kaki, disarankan untuk mengunakan kaos kaki yang agak tebal sehingga dapat mengurangi jarak antar kaki pada saat mengunakan produk alas kaki terutama sepatu.
Didalam Penjualan olshop Ada Bacaan EU:Kaos kaki.. Maksudnya apa yaa?? plis jwab
EU adalah size ukuran versi eropa yang familiar kita gunakan di Indonesia. Size 2 digit seperti 41 atau 42 dst. Kaos kaki yang dimaksud adalah pertimbangkan ketebalan kaos kaki saat pemilihan size. Contohnya size 42 panjang telapak kaki (bukan pankjang sol luar sepatu) untuk ukuran laki adalah 25.7cm. jika ukuran telapak kaki kakak 25.7 cm, jika memakai kaos kaki tipis bisa memakai size 42. jika kaos kaki tebal sebaiknya menggunakan size 43.
Terimakasih